Beginilah Islam Melindungi Wanita
Informasi
- Dr. Muhammad Yaqub ad Dahlawy
- IMW
- 978-602-8062-37-4
- 14,5 x 20,5 cm
- Soft Cover
- 200 gr
- XVII + 192 Halaman B/W
- HVS
- Cetakan 1
Deskripsi
Sungguh sebuah kekeliruan bila ada yang berpendapat bahwa Islam menzhalimi kaum wanita dengan tidak memberikan hak bagi mereka sebagaimana kaum pria. Sesungguhnya, Agama Islam melindungi kaum wanita. Adanya beberapa perundang undangan Islam yang memperlakukan wanita sedikit berbeda dengan pria bukanlah indikasi langsung atau tidak langsung mengenai kezaliman.
Bukankah kita tahu bahwa keadilan itu tidak bersinonim dengan kesamarataan?
Bukankah keadilan yang sesungguhnya adalah memberikan hak secara proporsional sesuai dengan kapasitasnya masing-masing?
Islam menghargai wanita sebagaimana kodrat dan fitrahnya yang diĀciptakan sedikit berbeda dengan pria baik secara fisik maupun mental. Maka dari itu, agama Islam membedakan wanita dari pria dalam hak dan kewajibannya. Memberikan hak dan kewajiban yang sama antara pria dan wanita justru tidak mencerminkan keadilan. Bahkan perbuatan ini akan mengakibatkan terjadinya ketimpangan dalam kehidupan sosial.
Buku Beginilah Islam Melindungi Wanita ini mencoba menjelaskan keadilan Islam terhadap kaum wanita secara proporsional, yaitu dengan membeberkan hak mereka yang dilegitimasikan melalui berbagai nash syari dalam al Quran dan as Sunnah. Buku ini secara gamblang menggambarkan bagaimana Islam menghargai kaum wanita. Di dalamnya dijelaskan tidak kurang dari 27 hak wanita, terutama dalam keluarga, yang dapat dituntutnya jika dia tidak mendapatkannya.
Ingin tahu apa saja hak kaum wanita yang bisa ia tuntut? Dapatkan penjelasannya dalam buku Beginilah Islam Melindungi Wanita ini. Semoga pengetahuan dan pemhaman yang didapat dari buku ini dapat meluruskan kesalahpahaman yang ada di masyarakat tentang bagaimana Islam memandang wanita. Amin.